Analisa value saham LPPS atau PT Lippo securities Tbk adalah salah satu kelompok usaha milik group lippo. Dengan kapitalisasi market sebesar 564 milyar dengan jumlah saham yang beredar sebesar 2.588.250.000 lembar saham pemegang saham mayoritasnya dengan total kepemilikan sebesar 63.49% adalah pasific asia holdings limited. kegiatan bisnis LPPS adalah sebagai penjamin emisi efek, penasehat investasi dan manager investasi. Perusahaan sudah berdiri sejak tahun 1989.
Prospek bisnis perusahaan.
Perusahaan memiliki prospek yang sangat bagus. Kegiatan utama Perusahaan saat ini adalah dibidang jasa manajer investasi. Perusahaan hanya beroperasi di wilayah Tangerang, Masyarakat indonesia pun sudah mulai tertarik dengan produk-produk investasi seperti reksadana. Perusahaan juga memiliki anak usaha yang memberikan kontribusi positif bagi Perusahaan seperti:
Prospek bisnis perusahaan.
Perusahaan memiliki prospek yang sangat bagus. Kegiatan utama Perusahaan saat ini adalah dibidang jasa manajer investasi. Perusahaan hanya beroperasi di wilayah Tangerang, Masyarakat indonesia pun sudah mulai tertarik dengan produk-produk investasi seperti reksadana. Perusahaan juga memiliki anak usaha yang memberikan kontribusi positif bagi Perusahaan seperti:
- PT ciptadana capital yang bergerak dalam bisnis perusahaan Perantara Perdagangan, Industri, Pembangunan, Pertambangan, Agro Bisnis, Angkutan, Jasa dan Percetakan.dengan total kepemilikan sebesar 49.19%.
- PT.Star Pacific Tbk (Star Pacific) Kepemilikan Saham Perusahaan : 20,05% Bidang Usaha : Periklanan & Investasi.
- MORGAN AND ASSOCIATED LIMITED Kepemilikan Saham Perusahaan : 100% Bidang Usaha : Manajemen Investasi.
Kinerja keuangan perusahaan.
Laba bersih perusahaan meningkat sebesar 379% sejak tahun 2011 sampai tahun 2013 dengan CAGR sebesar 118%. Pada kuartal 3 tahun 2014 laba bersih perusahaan turun 22.22% jikan dibandingkan tahun 2013.
Total aset perusahaan meningkat 52.96% sejak tahun 2011 sampai tahun 2013 dengan CAGR sebesar 23.7%. Pada kuartal 3 tahun 2014 total aset perusahaan meningkat 21.31% dibandingkan tahun sebelumnya.
Ekuitas perusahaan meningkat sebesar 53.23% sejak tahun 2011 sampai tahun 2013 dengan CAGR sebesar 23.9%. Pada kuartal 3 tahun 2014 ekuitas perusahaan 21.30% dibandingkan tahun sebelumnya.
Rasio liabilitas terhadap ekuitas yang terjaga sebesar 0.55%.
Valuasi saham LPPS.
Perusahaan pada harga 221 dihargai dengan price earning ratio sebesar 4.7 dan price book value sebesar 0.5.
Harga wajar saham LPPS
Menghitung fair value Dengan metode DCF asumsi pertumbuhan laba bersih perusahaan dimasa depan dengan CAGR sebesar 25% dengan tingkat diskon sebesar 20%, dengan asumsi P/E masa depan 5. Maka harga wajar saham LPPS 5 tahun kedepan adalah 592.80 dengan margin of safety sebesar 168.24%.